Otak setiap anak memiliki cara yang unik untuk memproses informasi dan memahami konsep. Sebuah mainan Augmented Reality (AR) interaktif dapat membantu mereka memahami informasi pada tingkat kenyamanan mereka dan dalam waktu yang lama.

Augmented Reality (AR) dapat membuat pembelajaran geografi, satwa liar dan sebagainya menjadi lebih hidup sehingga dapat dinikmati oleh anak-anak.

Perlahan, tetapi pasti, augmented reality mengambil alih dunia, mempengaruhi banyak industri dan bisnis. Pasar mainan juga telah merangkul AR, membuat mainan inovatif yang interaktif dan juga edukatif. Sebagai orang tua, jika Anda tidak tahu apa itu AR, inilah saatnya Anda mengetahuinya.

Apa itu Augmented Reality?

Augmented reality (AR) menciptakan hubungan antara dunia nyata dan dunia digital. Misalnya, AR dapat menggunakan mainan fisik sebagai marker dengan menggunakan aplikasi di tablet atau smartphone untuk memindai objek dunia nyata. Pemindaian ini akan memunculkan banyak informasi di sekitar objek secara real time (misalnya memunculkan sosok kelinci dalam wujud 3D lengkap dengan informasinya). Kekuatan mainan augmented reality terletak pada kemampuannya dalam membuat mainan menjadi interaktif dan imersif, menciptakan pengalaman bermain yang berkesan bagi anak-anak.

Selengkapnya